Sabtu, 09 April 2011

Gambaran Panasnya Neraka Jahannam

Dari Abu Hurairah RA, Rasulullah SAW bersabda: "Neraka Jahannam itu dinyalakan 1000 tahun hingga memerah sekali. Kemudian, dinyalakan lagi 1000 tahun hingga memutih sekali. Kemudian, dinyalakan lagi 1000 tahun hingga menghitam sekali. Maka, sekarang Neraka Jahannam itu hitam dan gelap" (HR At-Tirmidzi).
Dari Abu Hurairah RA pula, Rasulullah SAW bersabda: "Api kalian (di dunia ini) hanya satu bagian dari 70 bagian api Neraka Jahannam. Ada yang berkata: 'Ya Rasulullah, sesungguhnya api di dunia saja sudah cukup (panas) untuk mengadzab orang-orang yang durhaka itu'. Beliau menjawab: 'Api Neraka Jahannam itu justru melebihinya 69 bagian yang setiap bagian tersebut sama panasnya" (HR Bukhari, Muslim, Ahmad, At-Tirmidzi, dan Abu Darimi).
Dari Anas bin Malik RA, Rasulullah SAW bersabda: "Pada hari kiamat akan didatangkan ahli Neraka yang paling bahagia waktu hidupnya di dunia, lalu ia dicelupkan ke Neraka sekali saja, lalu ditanya: 'Hai anak Adam, apakah kamu masih menemukan sedikit kebahagiaan itu? Apakah masih ada rasa nikmat yang lewat kepadamu? Ia menjawab: "Tidak, Ya Rabb. Kemudian, ketika itu akan didatangkan pula seorang ahli Surga yang paling menderita waktu hidupnya di dunia, lalu ia dimasukkan ke dalam Surga sekali, lalu ditanya: "Wahai anak Adam, apakah kamu masih menemukan sedikit penderitaan itu? Apakah masih ada sedikit penderitaan yang lewat kepadamu? Ia menjawab: 'Tidak, demi Allah tidak, Ya Rabb. Penderitaan itu tidak lewat lagi sedikitpun. Begitu pula, aku tidak melihat lagi penderitaan itu sedikitpun" (HR Ahmad dan Muslim).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar